Milah Smart
Milah Smart

Milah Smart – Ramah dan energik demikian kesan pertama ketika mengenal gadis inspiratif ini. Memperkenalkan diri dengan nama pena Milah Smart. MILAH sendiri adalah panggilan akrab untuk gadis yang memiliki nama asli Jamilah ini, sementara SMART adalah kata yang dipilihnya untuk membranding diri.

Baca Juga: 14 Tahun Indscript Creative 

Kata SMART sebagai doa sekaligus menjadi impian tersendiri baginya. Mila berharap bisa menjadi muslimah yang smart, istri yang smart, ibu yang smart serta bisa menjadi teladan bagi keluarga. Bagi Mila kata SMART juga bentuk afirmasi positif bagi dirinya, karena kata tersebut merupakan singkatan dari:

S : Semangat
M : Meaningful
A : Aktif (antusias)
R : Responsibility
T : Tekun (Teladan)

Melalui kata SMART yang dirangkaikan bersama namanya, Mila sedang memotivasi dirinya agar terus berproses menjadi pribadi unggul dan memiliki karakter-karakter positif yang tersimpan di balik kata SMART tersebut.

Membaca profil perempuan yang memiliki nama lengkap Jamilah,S.Sos ini, kita akan menangkap aura SMART itu. Perempuan yang memiliki moto hidup ‘Man Jadda Wajada’ ini adalah pribadi yang penuh semangat dan aktif dalam berbagai organisasi. Ia tercatat aktif dalam beberapa organisasi dan komunitas, diantaranya Slide Ku Sehat (SKS), Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia, UKM Bapinda UIN Raden Intan Lampung, Melukis Slide Dengan Hati (MSDH), Tapis Blogger Lampung dan Blogger HUB Indonesia.

Impian Milah Smart di Bidang Slide Design

Teman-teman pasti sudah tidak asing lagi dengan software PowerPoint bukan? Hampir semua orang yang pernah bekerja dengan Microsoft office mengenal PowerPoint. Namun, tidak banyak yang piawai menggunakan software ini.

Saya sendiri sudah lama tidak menggunakan PowerPoint. Rajin menggunakan power point hanya saat kuliah, untuk membuat slide presentasi. Yang saya tahu saat itu power point hanya sebatas software yang membantu kita untuk membuat slide presentasi. Udah, itu saja.

Ternyata, di tangan muslimah kelahiran 15 januari 1995 ini PowerPoint menjadi sangat powerfull. Ia mampu memaksimalkan fungsi PowerPoint untuk menghasilkan desain grafis yang menarik.

Baca Juga : Mengenal Blogger, Julyanidar

Hal ini berawal dari kecintaanya pada dunia desain grafis yang sudah ditekuninya sejak tahun 2013. Fakta bahwa minimnya perempuan yang terjun di bidang slide design, semakin menguatkan Mila untuk focus di bidang ini. Bahkan melalui wawancara pribadi via wa Milah menyatakan bahwa menjadi Slide Designer Muslimah adalah jalan hidup yang dipilihnya.

“Mila memilih skill ini sebagai jalan juang, untuk berkontribusi dan bermanfaat lewat skill Slide PowerPoint.”

Ketika ditanya apa impian terbesarnya di bidang Slide Design? Mila menjawab bahwa ia ingin memiliki lembaga di bidang Slide Design.

Bukan sekedar mimpi, ternyata lembaga itu sudah mulai dirintis dengan nama SKS (Slide Ku Sehat). SKS dirancang untuk menjadi lembaga rujukan platform edukasi slide di Indonesia, khususnya Provinsi Lampung.

Melalui SKS, Mila masuk ke kampus-kampus dan sekolah-sekolah untuk memberikan edukasi PowerPoint. Mila juga menyampaikan beberapa targetnya di bidang slide design ini untuk satu tahun ke depan, yatitu:

  1. Bisa mengisi minimal 10 kampus negeri di Indonesia.
  2. Bisa hadir dan memberikan edukasi slide desain minimal untuk 5 sekolah di Lampung secara offline.
  3. Menjalin MOU kerjasama minimal dengan 1 corporate ternama di Indonesia untuk pelatihan desain.
  4. Melaksanakan program “SKS Berbagi” yang sudah dilaksanakan rutin setiap Ramadhan. Yakni memberikan pelatihan desain untuk lembaga sosial, organisasi dan sekolah-sekolah secara online.
  5. Membuat kelas khusus SKS for Kid’s, pelatihan desain 4 kali pertemuan untuk siswa SD-SMA.
  6. Melaksanakan program “SKS Menginspirasi” yakni memberikan beasiswa untuk mahasiswa yatim.

Bagi Mila, hadirnya SKS ini merupakan bagian dari tekadnya untuk menjadi pribadi yang penuh inspirasi.

Sebab, setiap kita bisa memilih melalui jalan mana untuk menebar manfaat. Sebagian diantara kita ada yang bisa bermanfaat dengan hartanya, sebagian lagi menebar manfaat melalui tulisan dan sebagian lagi menebar manfaat dengan ilmunya. Dan Mila memilih berbagi ilmu slide design PowerPoint sebagai jalannya untuk terus menginspirasi dan menebar manfaat pada sesama.

Berproses Menjadi Blogger Profesional

Tidak berhenti menebar inspirasi melalui slide design. Mila kemudian mengenal blog dan mulai tertarik untuk menulis serta menebarkan inspirasi melalui blog.

Semua berawal dari pertemuannya dengan Naqiyyah Syam, founder Tapis Blogger pada tahun 2019. Dari pertemuan tersebut kemudian membuka jalannya untuk bergabung di komunitas Tapis Blogger pada akhir tahun 2020. Di sinilah Mila kemudian mulai berproses menjadi blogger professional.

Melalui komunitas Tapis Blogger, Mila mendapatkan banyak ilmu dan motivasi untuk mulai menulis dan membangun blog. Tidak tanggung-tanggung, keseriusan untuk ngeblog ditunjukkan dengan langsung menggunakan domain berbayar. Teman-teman bisa mengunjungi blog Mila di alamat milahsmart.com.

Baca Juga : Manfaat Blogwalking yang Perlu Diketahui

Mila akan mengisi blognya dengan tulisan-tulisan inspirasi. Menurut Mila tulisan-tulisan tersebut diperoleh dari guru-guru. Bagi Mila, setiap orang yang ditemuinya adalah sumber inspirasi. Mila menulis hasil wawancara dari siapa saja yang ditemuinya. Baik itu pelajar, pedagang dan siapa saja yang bisa memberikan inspirasi.

Mila juga menulis kisah sahabat dan sahabiyah yang kisah hidupnya penuh inspirasi. Mengambil hikmah dari setiap cerita dan peristiwa, baik yang dialami oleh diri sendiri ataupun orang lain. Inilah semangat yang tampak dari blog yang dibangun dengan penuh semangat oleh Mila.

“Kalau di blog inginnya blog milahsmart.com menjadi salah satu blog rujukan untuk tulisan inspirasi. Karena di sini ada banyak tulisan-tulisan kisah muslimah (sahabiyah) yang dikemas secara ringkas dan inspiratif.” Demikian jawaban Mila ketika ditanya tentang impian terbesarnya di bidang blog.

Mila juga tidak menafikan bahwa ia berharap hadirnya blog ini nanti bisa menjadi kran-kran rezeki baginya. “ngak dipungkiri hal ini ya mbak, dapat cuan yang halal dari menulis.” Tulisnya di chat wa pribadi.

Bener banget!,Siapapun yang mulai menapaki tangga menjadi blogger professional pastinya punya harapan yang sama. bisa menghasilkan dari blog.

Slide Designer atau Blogger?

Menjadi slide designer atau blogger professional? Ketika disuruh memilih, sepertinya tidak mudah bagi Mila mengesampingkan salah satu diantaranya. Slide design dan ngeblog, adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan baginya.

Meski dunia blog sesuatu yang baru, namun ngeblog sangat penting bagi Mila. Karena blog bisa menjadi sarana bagi Mila untuk menunjang kariernya sebagai Trainer Muslimah di bidang slide design.

Baca Juga: Mengenal Blogger Senior, Yuniar Djafar

“Slide design dan blogger adalah seperti dua belah mata uang yang tidak bisa dipisahkan dalam hidup Mila.” Pungkasnya ketika ditanya tentang bidang mana yang akan difokuskannya ke depan.

Mila berharap dengan menekuni bidang slide design dan blog, ia tetap bisa terus produktif berkarya meski nantinya sudah berkeluarga. Tetap bisa produktif dari rumah, pastinya impian semua muslimah bukan? Saya pun demikian.

Yuk kita doakan semoga semua harapan dan impian baik Milah Smart  segera terwujud. Aamiin.

4 Comments

  1. Impian Mba Milah ini punya efek kuat ya, mba. Kita sebagai pembaca jadi ikutan terhipnotis. Bagaimana bisa tetap berdaya dari rumah ketika sudah mengemban amanah sesudah menikah kelak. Mba Milah sudah menemukan passionnya yaitu dengan menjadi slide designer dan bloger. Lewat tulisan ini banyak mimpi dan harap yang dilambungkan.

    ReplyDelete
  2. Aamin 🤲 Aku pun ikut mendoakan. Semoga mbak Milah makin produktif untuk berbagi ilmu..

    ReplyDelete
  3. Masya Allah ya mbak millah ini, bisa mengkolaborasikan dua keahliannya dg maksimal gtu ..mana udah buka sks sebagai ladang bisnis tentu udah jempolan nih.. keren

    ReplyDelete
  4. Aamiin.. Semoga sukses selalu n makin kreatif ya, mbak Milah.. Aku pun senang bisa kenal beliau..

    ReplyDelete

Tinggalkan Komen Ya!