Sumber: Tabloid Nova edisi 1207/XXIV
Kuliner: Soto Sulung
Bahan:
400 gr Daging sapi
300 gr jeroan sapi
3 cm jahe, memarkan.
2 lbr daun salam
1 ltr air untuk merebus jeroan
1,5 liter air untuk merebus daging
3 lbr daun jeruk
2 batang serai, memarkan
1 ltr air
5 sdm minyak goreng

Bumbu Halus:
5 siung bawang putih
8 siung bawang merah
2 sdt lada
2 sdm garam
3 cm kunyit
3 buah kemiri

Pelengkap:
3 butir telur rebus, potong
1 buah jeruk nipis, potong-potong
Sambal cabe rawit
Bawang goreng
Daun bawang, iris
Daun seledri, iris halus
Kerupuk udang goreng.

Cara membuat:
·         Didihkan 1500 ml air, rebus daging sampai lunak, angkat dagingnya dan gunakan airnya sebagai kuah.
·         Rebus jeroan sapi, tambahkan jahe dan daun salam sampai lunak, buang air rebusannya, potong-potong jeroan rebus.
·         Tumis bumbu halus, daun jeruk, serai dan jahe sampai matang. Tambahkan kaldu daging dan air, didihkan. Tambahkan daging rebus dan jeroan rebus. Masak sampai bumbu meresap.
·         Hidangkan selagi panas dengan pelengkap.

0 Comments